Enter your keyword

News

GRUP CIPUTRA SEGERA LUNCURKAN 8 PROYEK BARU DI BERBAGAI WILAYAH INDONESIA

GRUP CIPUTRA SEGERA LUNCURKAN 8 PROYEK BARU DI BERBAGAI WILAYAH INDONESIA

Grup Ciputra akan meluncurkan sejumlah proyek baru di berbagai wilayah Indonesia di tahun 2014. Proyek-proyek tersebut merupakan gabungan dari proyek residensial dan komersial dalam skala besar. Berikut nama-namanya:

1. Raffles Hotel Jakarta, sebuah ultra luxury hotel yang menempati 11 lantai dari Raffles Tower di CWJ 1 dengan total 171 kamar. Hotel ini dilengkapi grand ballroom dengan kapasitas 2.500 orang. Selain itu, terdapat pula 88 unit premium condominium Raffles Residence Jakarta.

2. Ciputra International, berlokasi di Puri Indah, Jakarta Barat, yang untuk tahap pertamanya akan dibangun 3 office tower serta 1 condominium. Ciputra International akan dikembangkan  dalam 3 fase pengembangan dengan total area seluas 7,5 hektar yang terdiri dari 10 tower.

3. Office Tower Kemayoran, dengan lokasi yang sangat potensial seluas 1,8 hektar di daerah Kemayoran, akan dipasarkan 2 tower gedung perkantoran lengkap dengan fasilitas lifestyle commercial area.

4. Citra Lake Suites, hunian apartemen seluas 1,2 hektar di Citra 6 CitraGarden City, Jakarta Barat yang asri dan ramah lingkungan dengan dikelilingi oleh danau buatan. Apartemen yang terdiri dari 4 tower ini merupakan proyek yang dikembangkan bekerjasama dengan Mitsui Fudosan Group dari Jepang.

5. CitraGrand Senyiur City Samarinda, pengembangan kawasan kota mandiri seluas 397 hektar yang memiliki desain dengan lebih dari 25% merupakan area hijau, kontur alam yang subur dan pemandangan yang indah serta dilengkapi dengan berbagai fasilitas kota modern (township facilities).

6. CitraGarden Aneka Pontianak, merupakan pengembangan properti Perusahaan di Pontianak. Kawasan seluas 9,5 hektar ini akan menjadi kawasan hunian baru yang strategis dan nyaman bagi penghuninya.

7. Rosewood Resort and Villa di Tabanan, Bali seluas 12 hektar, yang terdiri dari 80 kamar hotel dan 27 vila untuk disewakan serta 29 residential villa untuk dijual.

8. CitraDream Cirebon dan CitraDream Semarang merupakan 2 budget hotel yang segera beroperasi.