Enter your keyword

News

Universitas Ciputra Surabaya dan Pemkab Mojokerto Jalin Kerjasama Pengembangan Entrepreneurship

Universitas Ciputra Surabaya dan Pemkab Mojokerto Jalin Kerjasama Pengembangan Entrepreneurship

Pemerintah Kabupaten Mojokerto menjalin kerjasama dengan Universitas Ciputra Surabaya, dalam bidang pengembangan entrepreneurship untuk meningkatkan pembangunan daerah melalui “Tri Dharma Perguruan Tinggi”. Seremoni kerjasama berlangsung pada hari Senin (20/2), bertempat di kantor Pemkab Mojokerto, Jawa Timur, ditandai dengan penandatanganan kesepakatan oleh Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati dan Rektor Universitas Ciputra Surabaya Ir. Yohannes Somawiharja.

Yohannes menyampaikan bahwa kerjasama ini merupakan titik awal untuk mengerjakan sesuatu yang bermanfaat bersama lembaga pemerintah. Universitas Ciputra Surabaya, yang didirikan oleh Alm. Pak Ciputra, terus memikirkan bagaimana jiwa entrepreneur bisa dibentuk. “Contoh kecil, kami tak punya jurusan seni murni. Namun, kami punya jurusan desain yang bersifat lebih komunal, sosial, serta berhubungan dengan orang lain. Di situlah nilai entrepreneur bisa dibangun dan ditanamkan,” demikian kata Yohannes.

Bupati Ikfina Fahmawati berharap agar kerja sama ini bisa membuahkan hasil terutama bisa membawa perubahan pembangunan di Kabupaten Mojokerto. Salah satu contohnya adalah bagaimana agar produk-produk lokal daerah banyak diburu pembeli. Dan mempermudah pelaku usaha untuk memasarkannya. “Kabupaten Mojokerto mampu menghasilkan produk-produk berkualitas seperti tas dan sepatu, namun susah mencari pasar. Padahal kualitasnya tak kalah dari sentra-sentra sepatu lokal lainnya,” katanya.